Wabup Gus Barra Resmi Tempati Pendopo Rumah Rakyat

by -1250 Views
Nampak Gus Barra memberikan potongan tumpeng kepada Ketua DPRD Kab mojokerto serta saat Gus Barra memberikan santunan kepada anak yatim
iklan aston

Mojokerto, seblang.com – Wakil Bupati Kabupaten Mojokerto Dr H Muhammad Al Barra menggelar tasyakuran untuk menempati rumah dinasnya atau lebih dikenal dengan Pendopo Rumah Rakyat yang terletak di Jalan Raya Jayanegara No 201 A, Rabu (15/6/2022).

Kegiatan itu, dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto, Dandim Mojokerto Kapolres Mojokerto Kota, Kapolres Kabupaten Mojokerto, Kajari Kabupaten Mojokerto, pimpinan partai politik, sejumlah anggota dewan, segenap kepala dinas atau OPD serta Forpimcam serta tokoh agama.

iklan aston

Peresmian rumah dinas wabup atau pendopo rumah rakyat itu, ditandai dengan pemotongan gunungan nasi kuning oleh Gus Barra sapaan akrab Wakil Bupati yang diserahkan kepada Ayni Zuroh Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto. Disamping itu, Gus Barra juga memberikan santunan kepada sejumlah anak yatim.

Dalam sambutannya, Gus Barra sangat berterima kasih dengan banyaknya tamu undangan yang hadir dalam tasyakuran ini, Gus Barra juga berharap agar Pendopo Rumah Rakyat atau Rumah Dinas Wakil Bupati ini, kedepannya harus ada penganggaran penyediaan kelengkapan mebeler yang lengkap dan sangat memadai, juga berbagai penunjang pendopo rumah rakyat ini. Pendopo rumah rakyat artinya masyarakat luas yang mempunyai kegiatan positif, dapat memakai tempat ini dengan melalui prosedur  yang benar.

“Karena tempat ini merupakan aset Pemda sepanjang masa, sudah seharusnya terus dilakukan pembenahan dan penyediaan kelengkapan berbagai mebeler maupun prasarana lainnya. Saya tidak minta untuk dihormati oleh siapapun, karena dua tahun lagi, saya tidak menempati tempat ini, dan akan ditempati oleh pengganti saya dari salah satu putra putri terbaik di wilayah ini. Sudah selayaknya, mereka mendapatkan fasilitas sarana prasarana yang sangat memadai. Sekali lagi, karena rumah dinas wabup ini sebagai aset pemda, bukan untuk pribadi saya. Saya masuk kesini, hanya selembar lengkap pakaian saya, saya tidak mungkin keluar dari sini, akan membawa barang barang yang ada disini,” jelas Gus Barra yang didengarkan dengan seksama oleh para undangan yang hadir.

Wabup Gus Barra  juga mengatakan  pendopo rumah ini adalah rumahnya rakyat, dirinya hanya diberikan titipan untuk menempatinya untuk sementara waktu. Meski dirinya sudah resmi menempati pendopo rumah dinas ini dirinya terus aktif mengunjungi masyarakat menengah kebawah, untuk selalu menjalin tali silaturahim serta memberikan bantuan pribadi kepada warga yang mengalami musibah dan warga yang benar benar memerlukan kebutuhan hidup lainnya.

“Hidup ini adalah titipan Allah Swt semata. Segala yang kita miliki merupakan titipan Allah Swt. Kita memiliki  harta kekayaan, pangkat jabatan, rumah, kendaraan, dan sebagainya dari urusan dunia ini, maka yakinilah bahwa semua itu hanya titipan. Bahkan diri kita pun hanyalah titipan. Kita tidak memiliki apa-apa jika Allah SWT tidak memberi kepada kita. Kita tidak punya apa-apa jika AllAh tidak menghendakinya. Selayaknya sebuah titipan, pasti ada saatnya titipan itu diambil kembali oleh sang pemilik. Untuk itu, mungkin saya hanya sementara menempati pendopo rumah rakyat ini. Sekali lagi, ini aset pemda lengkapi dan percantiklah untuk generasi yang akan datang, terang Gus Barra yang membuat seluruh para undangan terdiam dan terpesona dengan kandungan isi dari sambutan dari Gus Barra. ///

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.