Karyawan Aston Banyuwangi Sudah Divaksin Booster Kedua, Tamu Tak Perlu Khawatir

by -407 Views
Petugas nakes Puskesmas Mojopangung menyuntikan vaksin booster kedua kepada karyawan Aston Banyuwangi Hotel and Conference Center.
Girl in a jacket

Banyuwangi, seblang.com – Seluruh karyawan Aston Banyuwangi Hotel and Conference Center telah mendapatkan vaksinasi booster kedua.

Bertempat di Ijen Room, Kamis (16/2/2023), kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama dengan Dinas Kesehatan Banyuwangi melalui Puskesmas Mojopanggung.

iklan aston

Sebelum mendapatkan suntikan vaksin Pfizer untuk dosis keempat ini, seluruh karyawan dan manajemen Aston Banyuwangi diperiksa terlebih dahulu oleh tim nakes, dan telah dinyatakan sehat bebas Covid-19.

Human Resource Manager ASTON Banyuwangi Hotel and Conference Center, Anita OY mengatakan, ASTON Banyuwangi yang fokus dalam industri jasa dan pelayanan terus berkomitmen memberikan yang terbaik kepada masyarakat.

Oleh karena itu, karyawan sebagai garda terdepan penyedia jasa harus diberikan vaksin booster kedua, sehingga dapat menunjang dalam memberikan pelayanan terbaik.

“Kami berharap kegiatan vaksinasi booster kedua kepada seluruh karyawan ini bisa memberikan rasa trust, aman dan nyaman untuk para tamu yang datang menginap atau melakukan kegiatan apapun di dalam hotel,” ujar Anita.

Menurutnya, vaksinasi penguat kedua ini sangat diperlukan untuk meningkatkan antibodi seluruh karyawan terhadap virus Covid-19 yang terus bermutasi. Mengingat kekebalan seseorang bisa menurun seiring berjalannya waktu.

“Selain penting untuk keselamatan karyawan dan tamu, vaksinasi booster kedua ini juga untuk mendukung pemerintah dalam kesiapan transisi dari pandemi menuju endemi,” ujarnya.

Dia menambahkan, meski status PPKM telah dicabut, pihaknya memastikan protokol kesehatan tetap dijalankan dengan baik. Aston Banyuwangi juga telah tersertifikasi CHSE dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

”Sehingga kami menjamin kebersihan, kenyamanan, dan keamanan para tamu,” jelas Anita.

Sebagai bagian dari Grup Archipelago International, Aston Banyuwangi juga menerima sertifikasi Safe Travels dari World Travel & Tourism Council (WTTC) sebagai pengakuan atas komitmennya menjaga keselamatan dan kesehatan tamu serta karyawan. ////

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.