Festival Patrol & Kundaran Meriahkan Malam Ramadan di Banyuwangi

by -2612 Views
Girl in a jacket

Banyuwangi, seblang.com – Malam Ramadan di Banyuwangi semakin meriah dengan digelarnya Festival Patrol dan Kundaran, dua tradisi khas yang telah lama menjadi bagian tak terpisahkan dari budaya masyarakat di bumi Blambangan.

“Budaya Patrol telah lama menjadi bagian penting dari kekayaan budaya Banyuwangi. Melalui festival ini, kami berharap dapat memperkuat identitas lokal di tengah arus globalisasi,” ujar Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, saat membuka Festival Budaya Ramadhan Patrol & Kundaran di Stadion Diponegoro pada Senin malam (25/3/2024).

iklan aston

Patrol, sebuah seni memainkan alat musik dari bambu, biasanya dimainkan untuk membangunkan warga sahur pada dini hari bulan Ramadan. Seiring berjalannya waktu, tradisi ini telah menjadi pertunjukan yang dinanti setiap bulan puasa.

Meskipun diguyur hujan, antusiasme warga untuk menyaksikan Festival Patrol dan Kundaran tetap tinggi. Mereka menyaksikan pergelaran tersebut sepanjang rute patrol, yang dimulai dari depan Stadion Diponegoro hingga Taman Blambangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.