Dapat Pemberian Dari Habib Syech, Serma Sumitro Serahkan Musik Hadrah ke Remas Al – Hikmah Sembulung

by -1141 Views
Serma Sumitro, saat menyerahkan pemberian alat musik tersebut (yud)
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Tepat di malam ke 18 Ramadhan 1444 Hijriyah, Remaja Masjid (Remas) Al – hikmah, Dusun Krajan, Desa Sembulung, Kecamatan Cluring, mendapat seperangkat alat musik hadrah pemberian Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf, Surakarta.

Pemberian alat musik islami itupun langsung diserahkan Ketua Remas Al – Hikmah Serma Sumitro, yang juga bertugas sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Sembulung, usai kegiatan berbagi takjil, yang ditutup dengan acara buka bersama di Masjid Al – Hikmah, bersama Kepala Desa, Ketua dan BPD Sembulung, serta masyarakat setempat, Sabtu (08/04/2023).

iklan aston
iklan aston

“Alhamdulillah, pemberian Habib Syech, sudah diterima rekan – rekan remas dan Takmir Masjid Al – Hikmah,” jelas Serma Sumitro, anggota Koramil 0825/07 Cluring, usai kegiatan berlangsung.

Bantuan alat musik ini bisa terealisasi menurutnya berkat kecintaan remas dalam bersholawat. Awalnya, para pemuda – pemudi masjid ini tak memiliki sarana alat musik untuk mengiringi lantunan sholawat. Namun, meski demikian sholawat, tetap dilantunkan remas di setiap kegiatan di masjid.

Melihat dan mendengar harapan para remas, Serma Sumitro kemudian langsung sowan ke Habib Syech, saat menghadiri Satu Abad NU di Lapangan Diponegoro Banyuwangi, beberapa pekan lalu, dan menyampaikan keinginan remas.

“Saat Habib Syech di Villa Solong, saya sowan dan sampaikan harapan remas. Alhamdulillah, hari ini sudah diterima oleh rekan – rekan remas, dan kami sangat berterimakasih atas pemberian tersebut,” ungkapnya.

Saat ditanya soal bagaimana Serma Sumitro memiliki akses ke Habib Syech, pihaknya mengatakan, dulu saat berpangkat Sersan bertugas di Grup 2 Kopassus Kartosuro, Jawa Tengah. Sejak dinas di sana pihaknya sering mengikuti jamaah sholawat.

“Berkat sholawat, Alhamdulillah saya bisa dipertemukan dan sowan ke Habib,” pungkas Serma Sumitro. ///

No More Posts Available.

No more pages to load.