Banyuwangi, seblang.com – Panitia Pemilihan Kepala Desa Sumbersari, Kecamatan Srono, menggelar rapat penetapan Bakal Calon Kepala Desa (Bacakades) di pendopo desa setempat, Minggu (06/06/2021).
Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa Sumbersari H. Sukarmin menjelaskan, penetapan dilakukan usai penetapan dan pelantikan panitia pilkades, melaksanakan pendaftaran bacakades, penerimaan dan pemeriksaan pemberkasan masing – masing bacakades, serta pengembalian berkas pendaftaran ke masing – masing bacakades.
“Yang sudah ditetapkan panitia antara lain, Kusworo S.Pd dari Dusun Krajan, Iswanto dari Dusun Pekiringan dan Drs. Khamdan dari Dusun Krajan. Hasil pemeriksaan berkas masing – masing bacakades semuanya lolos administrasi dan hasilnya akan kami laporkan ke Pemda Banyuwangi,” jelas H. Sukarmin.
Terkait jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Desa Sumbersari sebanyak 7.369. Rinciannya, Dusun Suwaluh 1.097, Dusun Krajan 1.162, Dusun Semalang 1.487, Dusun Rimpis 1.442, Dusun Pekiringan 1.751. Sedangkan jumlah Tempat Pemilihan Suara (TPS) sebanyak 17. Rinciannya Dusun Suwaluh 2, Krajan 4, Rimpis 3, Pekiringan 4, dan Dusun Semalang 4 TPS.
Pihaknya menambahkan, rapat penetapan bacakades tersebut dihadiri Forpimka Srono, BPD, Bacakades, dan tiga pilar desa setempat. Desa Sumbersari merupakan desa di wilayah Kecamatan Srono yang masuk dalam daftar Pilkades serentak di Kabupaten Banyuwangi pada 11 Agustus 2021 mendatang.
“Kami sudah melaksanakan tahapan yang ada. Harapan kami, semoga proses pemilihan kepala desa di Sumbersari bisa berjalan aman dan lancar,” pungkas H. Sukarmin.
Wartawan : M. Yudi Irawan