Banyuwangi, Seblang,com – Bhabinkamtibmas Polsek Singonjuruh Banyuwangi Jumat (19/3/21) melaksanakan sosialisasi penerimaan anggota Polri T.A. 2021 di SMKN Ihya’ Ulumudin yang berlokasi di Desa Padang Kecamatan Singonjuruh Banyuwangi.
Dalam kegiatan ini Bhabinkamtibmas Desa padang Aiptu Didik Sudarmanto SH. menjelaskan bahwa dalam sosialisasi tersebut persyaratan umum untuk menjadi anggota Polri dari tingkat Tamtama, Bintara, Taruna Akpol ataupun SIPSS dengan memberikan brosur atau lembar informasi kepada siswa yang sedang ada tugas praktikum
Lebih lanjut Aiptu Didik menjelaskan, di masa pandemi Covid-19 sekarang ini sekolah melaksanakan proses belajar mengajar secara daring atau online kecuali beberapa sekolah kejuruan yang melaksanakan belajar secara langsung ketika ada jadwal praktikum dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
“Dengan seizin dari Kepala Sekolah dan guru pembimbing, di sela kegiatan praktikum kami sempatkan untuk menyampaikan sosialisasi tentang penerimaan anggota Polri T.A. 2021 kepada para siswa,” kata Aiptu Didik
Dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan dapat memberikan informasi yang akurat dan menjadikan motivasi serta meningkatkan animo para pemuda pemudi yang memenuhi syarat dan bercita-cita untuk mengabdikan diri menjadi anggota Polri
“Alhamdulillah, pada kegiatan tersebut mendapat respon yang baik dan berharap peningkatan generasi Polri yang berbakat dan berkualitas, sehingga terwujud Polri yang Profesional Modern dan Terpercaya” tambahnya
Wartawan : Hari Purnomo