Foto : Alex Budi Setiyawan, Ketua Panitia Pelaksana FGD
Banyuwangi, seblang.com – Dalam upaya menumbuhkembangkan semangat olahraga dan menggali bakat dan potensi generasi muda Persewangi Banyuwangi akan menggelar Focus Group Discussion (FGD) disalahkan satu cafe di Kecamatan Purwoharjo Kamis (12/3).
Menurut Alex Budi Setiyawan, Ketua Panitia Pelaksana FGD olahraga, pihaknya menjalin kerjasama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Cq Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga akan menggelar FGD dengan tema “Sport Tourism And Sport Industry”.
Selanjutnya dia menuturkan pihaknya merasa terpanggil untuk membenahi olahraga yang sudah baik menjadi lebih profesional.
Dalam gelaran FGD kegiatan itu adalah diskusi yang dikemas dalam suasana santai aman dan nyaman. “Siapapun yang yang datang dipersilahkan mencurahkan pemikiran, unek uneknya, berani memberikan pertanyaan saran ataupun kritik namun dalam bahasa yang santun dan bijak,” jelas Alex.
Dalam gelaran FGD panitia mengundang Bupati Banyuwangi, Sekda Kabupaten Banyuwangi, Kadispora, Pengurus KONI Banyuwangi, pelaku/praktisi dan penggiat olahrag dan lain sebagainya.
Agar tidak terjebak suasana formal, lanjut Alex panitia tidak mengatur tempat duduk dan semua diupayakan menyatu dan membaur termasuk narasumber.
Yang intinya bagaimana semuanya mampu berpikir besar memulai dengan yang dan dilaksanakan secepatnya dalam menumbuhkembangkan sport tourism dan sport industri di Indonesia.
Alex menegaskan inti gelaran FGD adalah Banyuwangi sekarang sudah dikenal dengan wisatanya dalam beberapa waktu mendatang membangun olahraga yang mendukung sukses program pariwisata sekaligus mampu mengelola olahraga sebagai industri yang mampu memberikan manfaat bagi masyarakatnya. (nur)