Banyuwangi, seblang.com – Ratusan polisi wanita (Polwan) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyuwangi bersama Kowad, Kowal, PNS Wanita, pengurus Bhayangkari Cabang Kota Banyuwangi dan anggota Polresta Banyuwangi mengikuti senam di lapangan apel Polresta Banyuwangi, Jumat (19/8).
Kegiatan ini untuk memperingati Hari Kemerdekaan ke-77 RI dan Hari Jadi ke-74 Polisi Wanita Republik Indonesia.
Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Wakapolresta) Banyuwangi AKBP Didik Harianto mengatakan, kegiatan ini untuk meningkatkan silaturahmi dan kekompakan antaranggota.
Kegiatan diikuti ratusan orang, baik dari anggota Polresta Banyuwangi, Kodim 0825 Banyuwangi, Lanal Banyuwangi, TNI, dan PNS Wanita Polresta Banyuwangi.











