Buka Martial Arts Championship Open & Festival KONI RI CUP 2024, Bupati Malang Berharap Bisa Mencetak Atlet Karate Berprestasi

by -552 Views
Ket foto. Bupati Malang HM Sanusi saat menjadi Inspektur upacara pembukaan kejuaraan kompetisi Martial Arts Championship Open dan Festival KONI RI 2024 di GOR Kanjuruhan Kepanjen Malang
iklan aston

Malang, seblang.com – Sebagai ajang pembuktian pencarian atlet Karate berprestasi, Bupati Malang membuka Kejuaraan kompetisi Martial Arts Championship Open dan Festival KONI RI tahun 2024 di GOR Kanjuruhan Kepanjen Malang, Sabtu (20/07/2024).

Ditemui awak media usai membuka acara, Bupati Malang HM Sanusi menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada KONI Kabupaten Malang yang telah menyelenggarakan kejuaraan ini dalam upaya untuk memajukan olahraga di Kabupaten Malang.

iklan aston
iklan aston

Di samping itu juga untuk mencetak atlet-atlet berprestasi dan memperkenalkan olahraga karate kepada masyarakat dalam lingkup yang lebih luas.

“selamat berjuang dalam kompetisi bergengsi ini, tunjukkan kemampuan terbaik kalian dengan penuh sportivitas. Ingatlah bahwa setiap pertandingan adalah kesempatan untuk belajar dan berkembang. Tanamkan bahwa kemenangan adalah hasil dari kerja keras dan ketekunan, sementara kekalahan adalah pelajaran berharga untuk menjadi lebih baik,” kata Bupati Sanusi.

Olahraga karate merupakan salah satu seni olahraga bela diri tidak hanya mengajarkan teknik dan kekuatan fisik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai luhur seperti disiplin, keberanian, dan rasa hormat.

“Nilai-nilai inilah yang selanjutnya kita harapkan dapat tertanam dalam diri setiap atlet, sehingga mereka tidak hanya menjadi juara di arena pertandingan, tetapi juga dalam kehidupan bermasyarakat,” ungkap Bupati Malang.

Kompetisi Martial Arts Championship Open 2024 ini sebagai momentum untuk terus menginspirasi generasi muda agar terus berprestasi dalam berbagai bidang olahraga maupun non-olahraga.

“Junjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan persaudaraan antar sesama perguruan maupun pribadi sebagai atlet. Bukan hanya pertandingan, ini adalah ajang di mana kita dapat menyaksikan kemampuan, semangat juang dan dedikasi yang luar biasa dari para atlet muda yang telah berlatih begitu keras,” tandas orang nomor satu di Kabupaten Malang ini.

Kejuaraan ini sendiri, direncanakan berlangsung selama dua hari (20-21/07) yang diikuti 1.138 atlet karate dan 1.323 kelas yang akan berlaga di 99 kelas open dan 30 kelas katagori festival baik perorangan maupun beregu dengan jumlah 64 kontingen.

Hadir pada pembukaan kejuaraan kompetisi Martial Arts Championship Open 2024, Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto, Ketua KONI, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga serta perwakilan Forkopimda kabupaten Malang.

No More Posts Available.

No more pages to load.