17 Yacht Internasional Singgahi Marina Boom Banyuwangi dalam Sail 2 Indonesia Rally 2024

by -193 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Sebanyak 17 kapal yacht dari berbagai negara berlabuh di Pantai Marina Boom Banyuwangi dalam rangkaian ekspedisi Sail 2 Indonesia Rally 2024. Para pelayar dari Australia, Perancis, Amerika Serikat, Inggris, Rumania dan Kanada disambut dengan tarian tradisional Gandrung pada Selasa (10/10/2024).

Plt. Bupati Banyuwangi Sugirah menyambut langsung kedatangan para peserta dalam acara Welcoming Ceremony. “Sail to Indonesia merupakan ajang strategis mempromosikan potensi Banyuwangi di kancah internasional sekaligus mendorong pariwisata maritim,” ujarnya.

iklan aston
iklan aston

Ekspedisi yang diselenggarakan PT Pelindo ini dimulai Juli 2024 dari New Zealand dan Australia. Para peserta telah menjelajahi berbagai destinasi seperti Raja Ampat, Pulau Banda, Flores dan Bali sebelum tiba di Banyuwangi.

“Dermaga yacht Pantai Marina Boom juga diajukan sebagai salah satu persinggahan Fremantle Yacht Race tahun 2025,” tambah Sugirah. Ia berharap kunjungan para pelayar internasional ini dapat menarik lebih banyak wisatawan dan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat.

Kapten Yacht Larusia asal Inggris, Timothy Forderer, yang telah berlayar selama 40 tahun mengungkapkan kekagumannya. “Indonesia adalah negara terindah yang pernah saya kunjungi. Di Banyuwangi, semuanya menyambut dengan ramah, makanan dan alamnya juga indah,” katanya.

Senada dengan Timothy, pelayar Kanada Aubrey Graham mengaku takjub dengan pemandangan matahari terbit dengan latar Pulau Bali dan pegunungan. Ia bersama rekan-rekannya berencana mengunjungi Taman Nasional Baluran, Hutan De Djawatan, dan Pulau Merah selama lima hari berada di Banyuwangi.

Direktur Utama PT Pelindo Properti Indonesia, Sukariyadi Rudi Meidianto, berharap para pelayar dapat maksimal menikmati destinasi wisata Banyuwangi dan mempromosikannya saat kembali ke negara asal. Para yachter akan berada di Banyuwangi hingga 14 Oktober 2024. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.