Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Raih Manggala Karya Kencana dari BKKBN

by -2854 Views
Girl in a jacket

Banyuwangi, seblang.com – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, menerima penghargaan Manggala Karya Kencana dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) atas dedikasinya dalam mengelola program Keluarga Berencana (KB) di daerahnya.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kepala BKKBN, Hasto Wardoyo, dalam sebuah acara di Semarang pada Jumat (28/6/2024).

iklan aston

Hasto Wardoyo menyampaikan apresiasi kepada para kepala daerah, termasuk Ipuk Fiestiandani, yang telah berkontribusi dalam mengatasi permasalahan kependudukan. “Kami ucapkan terima kasih kepada para kepala daerah yang telah turut berjibaku mengatasi persoalan-persoalan kependudukan ini,” ujarnya.

Lebih lanjut, Hasto menjelaskan bahwa program KB kini tidak hanya berfokus pada pengendalian angka kelahiran, tetapi juga pada penciptaan ketahanan keluarga yang berkualitas. Upaya ini melibatkan penanganan komprehensif mulai dari tahap pra-nikah hingga proses pengasuhan anak.

“Bersama-sama dengan bapak ibu di daerah, kami melakukan intervensi variabel atau faktor yang efektif untuk mencegah potensi stunting baru. Salah satu yang perlu diperhatikan adalah BBLR (Berat Badan Lahir Rendah) atau prematur, juga pengetahuan atau pendidikan ibu,” papar Hasto.

Menanggapi penghargaan tersebut, Bupati Ipuk menyatakan rasa syukur dan melihatnya sebagai motivasi bagi seluruh pihak yang terlibat dalam menyukseskan program KB di Banyuwangi. “Khususnya, kepada para kader PKK Banyuwangi yang menjadi ujung tombak dalam penanganan Keluarga Berencana,” ungkapnya.

Ipuk juga menjelaskan bahwa di Banyuwangi, upaya mempersiapkan keluarga berkualitas dimulai dari hulu, termasuk pendampingan bagi calon pengantin hingga pemantauan proses tumbuh kembang anak.

Penghargaan Manggala Karya Kencana ini diberikan kepada Ipuk Fiestiandani bersama dengan sejumlah kepala daerah dan tokoh lainnya yang dinilai memiliki dedikasi tinggi dalam bidang penanganan kependudukan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.