Harga Beras Melejit, Bulog Cabang Jember Intensifkan Pasar Murah

by -554 Views
Girl in a jacket

Jember, seblang.com – Ditengah kenaikan harga bahan pokok penting (Bapokting), Bulog Cabang Jember menggandeng Kodim 0824 Jember, untuk melakukan kegiatan pasar murah.

Kabulog Cabang Jember Mohammad Ade Saputra, Kegiatan yang bertajuk ‘Bulog Siaga Aksi Amankan Harga Pangan’ itu digelar di seluruh Koramil wilayah Kabupaten setempat yang tersebar di 31 kecamatan.

iklan aston

“Pasar Murah Bulog Siaga, ini adalah aksi dari program amankan harga pangan. Apalagi saat ini, harga beras masih tinggi di atas HET (harga eceran tertinggi). Meskipun saat ini sudah mulai ada penurunan,” ucap Ade saat dikonfirmasi sejumlah wartawan, Senin (25/3/2024).

Diketahui, kegiatan tersebut berlangsung sejak 22 Maret 2024 sampai 3 April 2024. “Tentunya untuk menjaga stabilitas harga beras itu. Salah satu upaya adalah kami mengadakan pasar murah ini dengan Kodim 0824 Jember,” ujarnya.

Untuk harga beras yang dijual di kegiatan Pasar Murah itu, tentunya dibawah HET.

“Untuk harga beras yang kami jual cukup jauh. Untuk beras SPHP atau jenis medium, per Kilo nya kita jual Rp 10.900 sesuai HET. Kalau di pasaran kan sekilonya masih Rp 12 ribuan. Artinya selisih harga di kisaran Rp 1.000 – 1.200,” ujar Ade.

Kegiatan Pasar Murah itu, kata Ade, tentunya tersebar di seluruh Koramil wilayah Kabupaten Jember.

“Ada di 31 Koramil di tiap-tiap kecamatan. Kegiatan ini per titik lokasi pasar murah di tiap-tiap Koramil. Kami sediakan dan didistribusikan 8 ton beras,” ungkapnya.

“Sehingga dengan adanya kegiatan Pasar Murah tersebut. Bisa benar-benar menjaga stabilitas harga bahan pokok di pasar,” sambungnya.

Terkait kegiatan serupa (pasar murah), pihaknya juga berkolaborasi dengan Bumdesma di Jember.

“Ada 26 Bumdesma dengan kami drop beras 20 ton per Bumdesma. Saat ini (juga) sudah jalan, kami juga berkolaborasi dengan HKTI (Himpunan Kerukunan Tani Indonesia) cabang Jember, kami penuhi kebutuhan 5 ton. Kemudian ada juga kolaborasi dengan KTNA. Ada 15 titik kegiatan pasar murah ini. Ini semua untuk mengamankan harga pangan beras di masyarakat,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.