Polres Bondowoso Bersiap Amankan 2.432 TPS pada Pemilu 2024

by -324 Views
Girl in a jacket

Bondowoso, seblangcom  – Dalam menghadapi Pemilihan Umum 2024 yang akan digelar pada 14 Februari mendatang, Polres Bondowoso Polda Jawa Timur telah menyiapkan 535 personel gabungan untuk memastikan keamanan di 2.432 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Kapolres Bondowoso, AKBP Lintar Mahardhono, menyatakan bahwa 356 personel akan bertugas langsung di TPS, sementara 179 personel oncall di Mako siap digerakkan jika diperlukan. Pengamanan TPS akan melibatkan standar operasional prosedur pada tingkat kedua, dengan partisipasi Linmas di dalam TPS.

iklan aston

“Persiapan operasional ini telah dimulai sejak awal, melibatkan koordinasi lintas sektoral dan simulasi pengamanan dengan semua stakeholder terkait,” kata AKBP Lintar, Rabu (31/1/2024).

Dalam menjalankan tugasnya, Kapolres Bondowoso menekankan bahwa dari ribuan TPS yang akan diamankan, beberapa di antaranya dianggap rawan karena lokasinya yang sulit dijangkau. Dia juga mengajak seluruh warga, khususnya di Kabupaten Bondowoso, untuk bersatu demi kesuksesan Pemilu dengan menggunakan hak pilihnya.

“Sukesnya Pemilu tidak hanya tergantung pada kelancaran dan keamanan, tetapi juga pada partisipasi maksimal masyarakat dalam menggunakan hak pilihnya,” ujar AKBP Lintar.

Kapolres Bondowoso menegaskan komitmen netralitas pihak aparat, baik anggota maupun PNS di Polres Bondowoso, untuk memastikan fokus tetap pada tugas pengamanan dan kelancaran Pemilu 2024.////////

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.