Lahan Bandara Banyuwangi Terbakar

by -1598 Views
iklan aston

Banyuwangi, seblang.com – Lahan seluas 3 hektar di kawasan area Bandara Internasional Banyuwangi terbakar, Sabtu (28/10/2023) malam. Petugas dari Polri, TNI dan Damkar diturunkan untuk memadamkan api. Video kebakaran ini pun banyak beredar di media sosial.

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Kapolsek Rogojampi Kompol Imron mengatakan, kebakaran diketahui pertama kali oleh petugas jaga bandara sekitar pukul 21.00 WIB. Saat itu, petugas melihat kepulan asap di sebelah barat kantor BMKG selatan landasan pacu.

iklan aston
iklan aston

“Setelah dicek, kepulan asap berasal dari rumput kering yang terbakar hingga menjalar seluas 3 hektare lahan alang-alang,” kata Kompol Imron, Minggu (29/10/2023).

Petugas gabungan yang mendapatkan laporan tersebut langsung mendatangi lokasi. Area lahan yang luas, cukup menyulitkan petugas. Namun kegigihan petugas pantang pulang sebelum api padam membuahkan hasil.

“Api berhasil dipadamkan pada Minggu (29/10/2023) dinihari sekira pukul 01.18 WIB, setelah 10 unit mobil damkar diturunkan. 3 unit damkar dari bandara dan 7 unit dari damkar pemkab banyuwangi,” ujar Kompol Imron.

Saat ini, kata Imron, pihaknya tengah menyelidiki penyebab kebakaran lahan tersebut. Ia menyebut sejauh ini, aktivitas Bandara Banyuwangi tidak terganggu atas peristiwa tersebut. “Kebakaran ini juga tidak menimbulkan korban jiwa dan kerugian material,” tandasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.