Banyuwangi Panas Kering Kerontang, Kapan Hujan?

by -860 Views
Warga berlindung dari panas terik matahari menggunakan peralatan seadanya
Girl in a jacket

Banyuwangi, seblang.com – Wilayah Kabupaten Banyuwangi tengah mengalami pekan yang cukup panas. Hal ini menyisakan pertanyaan di benak banyak warga, Panasnya sangat terik, kapan hujan akan turun?

Mengapa Panasnya Sangat Terik?

iklan aston

Berdasarkan rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), secara umum, fenomena suhu panas terik tersebut terjadi karena dipicu oleh beberapa kondisi dinamika atmosfer. Saat ini kondisi cuaca di sebagian besar wilayah Indonesia terutama di Jawa hingga Nusa Tenggara (termasuk Banyuwangi) didominasi oleh kondisi cuaca yang cerah dan sangat minimnya tingkat pertumbuhan awan terutama pada siang hari.

Kondisi ini tentunya menyebabkan penyinaran matahari pada siang hari ke permukaan bumi tidak mengalami hambatan signifikan oleh awan di atmosfer, sehingga suhu pada siang hari di luar ruangan terasa sangat terik.

Seperti diketahui, bahwa saat ini sebagian besar wilayah Indonesia terutama di selatan ekuator masih mengalami musim kemarau dan sebagian lainnya akan mulai memasuki periode peralihan musim pada periode Oktober-November ini, sehingga kondisi cuaca cerah masih cukup mendominasi pada siang hari.

Kondisi fenomena panas terik ini diprediksikan masih dapat berlangsung dalam periode oktober ini, mengingat kondisi cuaca cerah masih cukup mendominasi pada siang hari, sehingga BMKG menghimbau kepada masyarakat untuk senantiasa menjaga kondisi stamina tubuh dan kecukupan cairan tubuh terutama bagi warga yang beraktifitas di luar ruangan pada siang hari supaya tidak terjadi dehidrasi, kelelahan dan dampak buruk lainnya.

Kapan musim hujan di Banyuwangi?

Berdasarkan data yang diterima seblang.com dari BMKG Juanda, Kabupaten Banyuwangi memasuki musim hujan pada bulan November dasa harian III antara tanggal 21-30. Itupun hanya di daerah tertentu yakni Kecamatan Genteng, Glenmore, Kalibaru dan Sempu.

Kemudian wilayah lainnya musim hujan akan tiba secara bertahap pada Desember dasa harian I – III. Untuk puncak musim hujan diprakirakan dominan terjadi pada bulan Februari 2024./////

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.