Judo Banyuwangi Tambah Dua Medali Perunggu di Porprov Jatim di Kabupaten Situbondo

by -217 Views
Upacara penyerahan hadiah bagi para juara Judo di GOR Baluran Situbondo (ist)
Girl in a jacket

Banyuwangi, seblang.com – Dua atlet judo Banyuwangi masing – masing Vania Carissa Putri dan Ailsa Bavithea membawa pulang medali perunggu dalam lanjutan pertandingan Cabor Judo di GOR Baluran Situbondo pada Selasa (28/06/2022)

Kedua pejudo tersebut adalah Vania Carissa Putri atau yang biasa disapa Caca yang turun di kategori tanding kelas -40 kg. Sedangkan Ailsa Bavithea turun pada kelas -45 kg putri.

iklan aston

Dengan tambahan dua medali perunggu, total kontngen Cabor Judo dalam ajang Porprov Jatim VII 2022 mampu meraih 3 perak dan 4 perunggu.

Hebatnya dalam setiap hari pelaksanaan pertandingan yang berlangsung selama tiga hari atlet judo Banyuwangi selalu membawa medali dari gelanggang.

Hasil yang diraih tersebut semua tak lepas dari peran Manajer Judo Banyuwangi Veronica Imelda Partowidjojo yang terus mendampingi dan memberi support untuk para atletnya di hotel maupun di gelanggang pertandingan yang digelar di GOR Baluran Situbondo.

“Hari ini (hari ketiga) kami dapat tambahan dua medali lagi, perunggu,” ungkapnya disela – sela pengalungan medali.

Perjuangan Thea (Ailsa Bavithea) sangat luar biasa. Ketika duel memperebutkan perunggu kondisinya belum terlalu fit usai mengalami cidera yang pada akhirnya mampu memperoleh perunggu untuk judo Banyuwangi di Porprov Jatim VII 2022.

Ketika jeda pertandingan Thea terpaksa dibawa pulang ke hotel untuk mendapatkan bantuan terapi dari Nurhayani, pendamping Kontingen Banyuwangi yang memiliki keahlian memijat.

Sehingga usai mendapat penanganan pijat terapi, kondisi Thea agak membaik dan kembali ke GOR Baluran Situbondo untuk berlaga merebut perunggu.”Kami mengapresiasi semangat dan kerja kerasnya itu membuahkan hasil meskipun harus kelelahan usai menjalani laga perebutan medali perunggu,” pungkas Vero.///

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.