Dalam kegiatan Bhayangkari cabang kota Banyuwangi tersebut, terdapat pesan mendalam yang dikatakan NY. Dyah Arman Ketua Bhayangkari cabang kota Banyuwangi yang tak lain istri dari Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Arman Asmara Syarifuddin SIK.
“Berbagi bukan tentang seberapa besar dan seberapa berharganya hal yang kau beri, namun seberapa tulus dan ikhlasnya apa yang ingin kau beri,” kata Ny. Dyah Arman.
Para tenaga medis yang mendapatkan perhatian dari Bhayangkari cabang kota Banyuwangi itupun mengucapkan rasa terima kasih atas bantuan tersebut. Merekapun juga meminta doa kepada seluruh masyarakat Banyuwangi agar selalu diberikan kesehatan guna menjalani tugas mulia perangi Covid-19.
“Terimakasih atas perhatian Ny. Dyah Arman kepada kami para tenaga medis di Banyuwangi. Kami juga memohon doanya supaya kami diberikan kesehatan dalam menjalankan pengabdian ini. Semoga pandemi Covid-19 segera berakhir,” kata Ny Nur Asiah salah satu tenaga medis yang juga istri dari salah satu anggota jajaran Polresta Banyuwangi. (guh)










