Dalam kesempatan ini,Yusuf langsung menjawab terkait insentif guru paud harus di anggarkan di karenakan para guru paud sebagai pendidik pertama dalam membentuk karakter dan kecerdasan anak anak usia dini.
Juga insentif takmir masjid harus dianggarkan juga.Maka seandainya saya terpilih nanti insentif 2 profesi ini wajib dianggarkan.Selain itu juga ada insentif RT yang selama ini dalam satu tahun mendapatkan 1.200.000 rupiah juga di potong pajak, jika saya terpilih dan mendapat mandat menjadi bupati Banyuwangi saya berjanji insentif RT se-Kabupaten Banyuwangi akan kami naikan.
Di karenakan tugas yang di tangani RT ini sangat banyak sekali.Dan untuk kesejatehraan seniman dan warga miskin itu menjadi prioritas utama dalam program kerja kami seandainya terpilih.Karena kami menjalankan amanah rakyat Banyuwangi,maka dari itu rakyat harus sejahtera terlebih dahulu dan kami juga akan meningkatkan perekonomiannya. jawabnya di hadapan simpatisan yuris dari berbagai komunitas.
Calon bupati Yusuf saat di wawancarai mengatakan sangat mengapresiasi sekali atas dukungan para komunitas dari berbagai kalangan ini.
“Apa yang di utarakan oleh para komunitas ini akan kami tampung dan akan kami laksanakan seandainya kami terpilih. banyak komunitas,lembaga dan masyarakat yang mendukung tim paslon yuris di karenakan mereka mengingikan perubahan di Banyuwangi.Perubahan itu nantinya akan kami wujudkan dengan cara mensejahterakan rakyat terutamanya wong cilik harus layak di sejahterkan melalui ekonominya. Pokoknya amanah rakyat ini sebagai tugas kami untuk mensejahterakan rakyat Banyuwangi di berbagai bidang,” katannya di depan awak media.(gda)










