Banyuwangi, seblang.com – Forum BEM Banyuwangi kembali mendatangi kantor DPRD pasca-aksi demonstrasi di depan DPRD pada 11 April lalu terkait mahalnya dan kelangkaan minyak goreng, penolakan 3 Periode, PPN 11 persen, kelangkaan solar.
Aris Rahmatullah sebagai koordinator Forum BEM Banyuwangi sangat menyayangkan ketidakjelasan sikap dan janji DPRD Banyuwangi untuk menyampaikan tuntutan mahasiswa tersebut
“Sebenarnya masalah ini sudah lebih 7 hari sebagaimana tuntutan yang telah kami sampaikan pada saat aksi tanggal 11 April kemarin, namun sampai sekarang DPRD Banyuwangi tidak bisa memenuhi janji dan terkesan menganggap sepele permasalahan yang ada,” ujar Aris.










