Kodim 0825 Peringati  Hari Legiun Veteran Nasional

by -713 Views

Banyuwangi,  seblang.com –   Di Hari Legiun Veteran Indonesia (LVRI) Komando Distrik  militer  0825  Banyuwangi memperinagt  di Markas Komando 0825. Kegiatan itu diikuti seluruh Anggota Veteran, Pemuda panca marga dan Seluruh jajaran Anggota Kodim.

Dalam kegiatan Havetnas pukul 06.30 dilakukan upacara di Taman Makam Pahlawan Jiwa Raga Satria yang dipimpin Komandan Kodim 0825 Letnan Kolonel Yuli Eko Purwanto dilanjutkan silaturahmi di Markas Komando Distrik Militer 0825.

Kegiatan ini sangat disambut  baik oleh seluruh Veteran yang hadir di Makodim karena mengaku baru pertama kali diadakan Hari Ulang Tahun Veteran se-meriah saat ini yang dilakukan oleh Pihak TNI-AD yang dikomandani Letkol Yuli Eko Purwanto.

“Alhamdulilah ini acara yang begitu luar biasa dilaksanakan di Kodim dan acaranya meriah terimakasih kepada Pak Dandim dan seluruh Jajaran ,jujur ini acara yang pertama kali diadakan di kodim dengan baik sebelumnya kita lakukan sendiri, ” ujar Kusnari ketua LVRI

Acara ini juga semakin membuat kagum para veteran karena juga disajikan video perjuangan  veteran yang membuat jiwa  para veteran kian bergelora dengan semangat yang tak pernah luntur

iklan warung gazebo