Kapolres Mojokerto Cek Terminal Kertajaya

by -1282 Views
Wartawan: Teguh Prayitno/rilis
Editor: Herry W. Sulaksono
Kapolres Mojokerto AKBP Apip Ginanjar mengecek Terminal Kertajaya (ist)


Mojokerto, seblang.com – Menjelang libur hari Natal dan tahun baru Polres Mojokerto bersama instansi terkait melakukan pengecekan Terminal Kertajaya Selasa 21/12/21.

Kapolres Mojokerto AKBP Apip Ginanjar S.I.K M.Si dengan didampingi para pejabat utama dan dari instansi terkait yaitu Dinas Perhubungan Kasatgas Terminal Akhmad Yasid. S.Sos melaksanakan pengecekan Pos Pengaman yang dipersiapkan pada saat Natal dan Tahun Baru 2022 di Terminal Kertajaya Mojokerto.


“Kami dari Polres Mojokerto dan Instansi terkait melakukan pengecekan Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan, di sini kami mengecek mulai dari kesiapan baik itu peduli lindungi dan untuk kelayakan kendaraan yang sudah di cek oleh Dishub maupun kelayakan dari terminal itu sendiri,” kata Kapolres.

iklan warung gazebo