Promosi yang bisa dibilang cepat ini, memberi sinyal bahwa pemerintah sedang menyiapkan untuk pengganti KASAD Jendral Andika Perkasa yang digadang gadang untuk menjadi Panglima TNI selanjutnya.
Percepatan kenaikan pangkat sudah lumrah terjadi di tubuh TNI. Kita ingat Letjen Prabowo di era Presiden Soeharto dan kita ingat Jenderal Ryamizard di era Presiden SBY.
Kita lihat kiprah Letjen Dudung saat menjadi Pangkostrad, semoga dilewati dengan luar biasa juga.
Sedangkan 6 bulan lagi Panglima TNI bakal memasuki masa pensiun. Jikalau KASAD saat ini menjadi Panglima TNI, tentu posisi KASAD menjadi kosong dan butuh pengganti.
Pemerintah wajib menyiapkan KASAD baru untuk persiapan pilpres 2024. Harus bisa memilih KASAD yang anti radikalisme, itu wajib.
Bravo Letjen Dudung Abdurachman.










