Lebih lanjut dia menuturkan peserta UNBK di SMK N 1 Banyuwangi tercatat 627 siswa yang dibagi (tiga) dan setiap sesi sekitar 200. Karena fasilitas yang disiapkan 7 (tujuh) ruang yang menampung sepertiga dari total peserta UNBK.
Selanjutnya Djoni Setiawan Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) Surabaya mengungkapkan ketika melaksanakan pemantauan di SMK N 1 Banyuwangi, pelaksanaan ujian sudah dilaksanakan sesuai Standar Operasional
Prosedur (SOP) yang ada sehingga berjalan dengan lancar termasuk protokol 8 yang disampaikan oleh LPMP pusat Jakarta.
Menurut dia terkait dengan hal hal yang perlu diperhatikan sekolah semuanya diikuti sesuai dengan SOP yang diberikan. “Kalau semuanya diikuti mudah-mudahan pelaksanaannya juga berjalan dengan baik karena di sekolah sudah melaksanakan UNBK sesuai SOP lembaga terkait yang lain,”imbuhnya. (nur)










