Selanjutnya dia menuturkan setelah mendapatkan suntikan vaksin booster tidak merasakan efek samping.”Ada rasa nyeri dan sedikit meriang setelah disuntik hal yang wajar. Lebih baik sedikit meriang tetapi terbebas dari virus corona,” imbuh Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi itu.
Anggota dewan asal Dapil 2 Banyuwangi itu menambahkan sesuai dengan jadwal semua pimpinan dan anggota DPRD Banyuwangi dianjurkan untuk mengikuti program vaksinasi booster. Namun ada beberapa anggota yang belum bisa mengikuti saat ini karena berbarengan dengan agenda lain.
” Karena mobilitas anggota dewan dalam melaksanakan tugas dan kewajiban cukup tinggi, demi keamanan dan keselamatan mereka diharapkan mengikuti program vaksinasi booster dalam kesempatan lain,” pungkas mantan Ketua KONI Banyuwangi itu. //










