Kapolda Jatim dan Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya Kolaborasi Sistem Peradilan Pidana dan Tindak Lanjut Satgas Mafia Tanah

by -531 Views

Surabaya, seblang.com– Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta melaksanakan silaturahmi dengan Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya Dr. H. Herri Swantoro, SH., MH dalam rangka kolaborasi terkait sistem peradilan pidana dan tindak lanjut satgas mafia tanah.

Kegiatan tersebut berlangsung di ruang Rapat Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya Jalan Sumatera No. 42 Surabaya, Senin (01/03/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi, Hakim Tinggi, Panitera Pengadilan Tinggi, Sekertaris Pengadilan Tinggi dan Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jatim serta Pejabat Utama Polda Jatim.

Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta menuturkan, hari ini kami melaksanakan silaturahmi dengan Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya, Ini dalam rangka kolaborasi terkait Sistem Peradilan Pidana dan Tindak Lanjut Satgas Mafia Tanah di Ruang Rapat Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya.

iklan warung gazebo