Warga Marah Usai Jatuh Akibat Lubang Jalan di Curahjati Purwoharjo Banyuwangi: “Hancur Kok Gini Ya!”

by -203 Views
Wartawan: Teguh Prayitno
Editor: Herry W Sulaksono
Lokasi jatuhnya Gatot

Banyuwangi, seblang.com – Seorang warga bernama Gatot meluapkan kekesalannya setelah mengalami kecelakaan akibat jalan rusak di pertigaan Pasar Curahjati, Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi, Senin (16/12/2024) malam.

Lubang jalan yang menganga dengan kondisi tergenang air hujan mengakibatkan Gatot terjatuh dari sepeda motornya hingga menderita luka-luka ringan.

Gatot yang terlihat kesal pun merekam video protesnya di lokasi kejadian dan mengirimkannya ke redaksi Seblang.com. Dalam rekaman, ia melontarkan kritik pedas terhadap kondisi jalan yang rusak parah. “Weh, jalan ini kok hancur kok gini ya, masuk pusat desa kok hancur begini, ini jalan pasar lho,” ujarnya dengan nada geram.

iklan warung gazebo