“Korps Brimob merupakan kebanggaan bagi Polri dan bangsa Indonesia. Kami tekankan kepada personel Brimob Polda Jatim untuk tetap memelihara dan meningkatkan kemampuan, termasuk profesionalisme, integritas, dan kualitas saat melaksanakan tugas,” tegas Brigjen Yusep.
Sebagai informasi, Korps Brimob resmi disebut Brimob sejak 14 November 1946, dan merupakan kesatuan Polri yang fokus menanggulangi ancaman Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang berintensitas tinggi.









