Situbondo, seblang.com – Tim Patennang yang diinisiasi oleh kawula muda-mudi Situbondo mulai turun gunung untuk menebar manfaat berbagi rejeki dengan memberikan ratusan paket sembako kepada warga Situbondo. Salah satunya yang terpantau seblang.com di Wilayah Desa Tribungan Kecamatan Mangaran Kabupaten Situbondo, Rabu, (3/4/2024).
Selama Bulan Ramadan 1445 H. Tim Patennang sudah mulai berkeliling di wilayah Situbondo untuk menyalurkan paket sembako yang dari Mas Rio Berjuluk Bupati Muda 2024.
Traktiran sembako ditujukan untuk membantu mengurangi beban warga yang dianggap kurang mampu seperti janda lansia dan anak yatim piatu, tidak hanya itu sembako yang dibagikan oleh Tim Patennang kepada warga penerima manfaat berharap bisa sedikit membantu.
Kegiatan ini menurut Tim Patennang akan terus-menerus dilakukan. Kegiatan traktiran Sembako ini, bukan hanya pada Bulan Ramadan saja, melainkan akan dilakukan seterusnya meskipun bulan ramadan sudah berlalu.
“Traktiran sembako Mas Rio disalurkan dan dipasrahkan melalui pengelola yaitu, Tim Patennang. Sedangkan Mas Rio sendiri hanya melihat dari jauh dan memastikan traktiran sembako diterima oleh warga yang membutuhkannya,” ucap Bella selaku juru bicara Mas Rio Patennang.
Bella menambahkan, dalam kegiatan untuk berbuat kebaikan dan menebar manfaat akan terus dilakukannya bersama timnya yang menamakan Tim Patennang.











