Tempat Wisata di Jember Ramai Pengunjung, Berburu Durian Mulai Harga Rp 5 Ribu

by -1655 Views
Wartawan: Fitri
Editor: Herry W. Sulaksono


“Untuk musim panen yang pertama itu sudah berlangsung di bulan September. Tapi puncaknya panen rayanya terjadi sekarang (Desember). Biasanya akan ada panen raya selanjutnya di bulan Februari atau Maret, tahun depan masih dalam panen durian,” ungkapnya.

Sentra produksi durian di wilayah Kabupaten Jember, kata Hidayatullah, memang berada di Kecamatan Panti. Apalagi pada masa panen raya, ada ribuan durian yang dipetik setiap harinya.


“Untuk harganya terjangkau, mulai dari Rp 5-60 ribu, dan juga ada garansinya kalau beli disini (wilayah wisata Kampung Durian). Kalau beli di bawah (sepanjang jalanan menuju Kampung Durian), tidak ada garansinya atau tidak bisa dikembalikan. Kalau disini bisa dikembalikan,”ujarnya.

“Semisal tidak waktu musim panen raya, harganya per buah durian itu bisa sampai 60 ribu rupiah yang ukuran besar,” imbuhnya.

Ditanya lebih jauh, terkait para pengunjung yang datang ke wisata Kampung Durian berasal darimana saja?

“Pengunjungnya kebanyakan dari wilayah Jember, tapi ada sebagian dari Lumajang menggunakan bus mini. Bondowoso juga sering datang kesini juga,” katanya.

“Kalau waktu weekend, apalagi musim panen raya durian seperti ini, kurang lebih pengunjungnya bisa sampai 2 ribu orang,” tandasnya.///////

iklan warung gazebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *