Rapat paripurna tersebut dipimpin Ketua DPRD, I Made Cahyana Negara dan diikuti anggota dewan dari lintas fraksi yang ada di lembaga dewan.
Sedangkan dari eksekutif yang hadir antara lain; Wakil Bupati Banyuwangi, H.Sugirah, Sekretaris Daerah, H. Mujiono yang didampingi Asisten, Tim Ahli, Pimpinan SKPD, Camat dan Lurah serta undangan lain.
Bupati Banyuwangi dalam Nota keuangan APBD tahun 2024 yang dibacakan oleh Wakil bupati, H. Sugirah antara lain mengungkapkan penyusunan RAPBD Tahun Anggaran 2024 dilakukan dengan mempertimbangkan secara cermat; arah perkembangan dari sisi pendapatan daerah, baik dari pendapatan asli daerah, dana perimbangan serta lain-lain pendapatan daerah yang sah, sekaligus memperhatikan kondisi makro ekonomi dan upaya pencapaian sasaran-sasaran Pembangunan Daerah di tahun 2024.
“Tema pembangunan tahun 2024 yakni ” Menguatkan Ketahanan Ekonomi dengan Menjaga Stabilitas Sosial dan Infrastruktur Terintegrasi melalui kolaborasi inovasi dan transformasi,” jelas H Sugirah.
Dia menuturkan proyeksi indikator makro Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi telah dikalkulasi dengan cermat sehingga Pertumbuhan Ekonomi Banyuwangi diproyeksikan pada kisaran 4,81 persen. Persentase penduduk miskin pada kisaran 7,32 persen dan tingkat pengangguran terbuka berkisar 4,68 persen. Kemudian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pada kisaran 71,75 persen. Sedangkan rasio Gini diproyeksikan 0,31.
“Kinerja positif tersebut, merupakan dampak multiplier effect dukungan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, melalui program dan kegiatan yang berfokus pada manfaat nyata dan langsung kepada masyarakat dengan output dan outcome yang semakin berkualitas, ” jelasnya










