Satgas Pangan Polri Dampingi Dirjen Tanaman Pangan Kementan dalam Panen Jagung di Tuban

by -1356 Views
Wartawan: Teguh Prayitno/rilis humas
Editor: Herry W. Sulaksono


Tuban, seblang.com – Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian, DR. Ir. Suwandi, M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tuban, Jawa Timur, pada Selasa (19/03/2024). Di Desa Ngimbang, Kecamatan Palang.

Ia bersama Tim Satuan Tugas (Satgas) Pangan Mabes Polri yang dipimpin oleh Brigjen Pol. Helfi Assegaff, S.H., S.I.K., M.H., Wakasatgas Pangan Polri, melakukan panen jagung pada lahan seluas 517 hektar dengan varietas NK 7328 Sumo, yang mampu menghasilkan rata-rata 7 ton jagung per hektar.

Suwandi menjelaskan bahwa Tuban merupakan sentra jagung tidak hanya di Jawa Timur, tetapi juga secara nasional. Meskipun ditanam di lahan kering, produktivitas jagung di Tuban mencapai IP 200, menghasilkan hingga 7 ton per hektar.

“Dalam agenda panen jagung hari ini, kami berkomitmen untuk menyerap hasil panen ini,” ujar Suwandi.

Data menunjukkan bahwa produktivitas jagung nasional selama empat bulan pertama tahun ini mengalami peningkatan di atas 5 juta ton dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Ini peluang baik bagi petani, kebutuhan jagung peternak bisa terpenuhi, dan hasil petani bisa terserap,” tambahnya.

Harga jagung saat ini bervariasi di berbagai daerah. Menurut data dari Kementan, ada 55 titik di mana harga jagung mengalami penurunan, dengan harga acuan pemerintah (HAP) antara 3.000 hingga di bawah 4.200 per kilogram.

iklan warung gazebo