Polres Situbondo Tanam Jagung Serentak: Dukung Swasembada Pangan Nasional dan Asta Cita Presiden

by -25 Views
Wartawan: Kadari
Editor: Herry W. Sulaksono


Ini juga sejalan dengan program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto dalam mewujudkan swasembada pangan. Penanaman jagung di lahan kehutanan sosial seluas 1 hektar ini adalah wujud nyata keterlibatan Polres Situbondo dalam membantu meningkatkan produktivitas sektor pertanian, sekaligus menjaga stabilitas dan kemandirian pangan masyarakat,” ungkap Kompol Indah.

Ia juga menegaskan bahwa ketahanan pangan tidak hanya berkaitan dengan sektor ekonomi, tetapi juga menyangkut ketahanan dan stabilitas nasional.


“Sektor pangan adalah bagian dari sistem keamanan nasional. Maka dari itu, Polri akan terus mendukung setiap program pemerintah yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Melalui penanaman ini, Polres Situbondo berharap dapat mendorong pemanfaatan lahan-lahan potensial agar lebih produktif, serta memperkuat sinergi lintas sektor dalam mendukung ketahanan pangan di daerah. Diharapkan pula, kegiatan ini bisa menjadi inspirasi dan semangat bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap ketahanan pangan dan lingkungan./////

iklan warung gazebo