Polisi Amankan Tersangka Penganiayaan Hingga Korban Meninggal di Pamekasan

by -1053 Views
Wartawan: Teguh Prayitno
Editor: Herry W. Sulaksono


Pamekasan, seblang.com – Sebuah tragedi penganiayaan berdarah di Pamekasan, Madura, telah menyebabkan kematian Samsul, seorang warga Dusun Pang Pajung Timur, Desa Tobeih Timur, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang. Kejadian ini terjadi pada Kamis (19/10/2023).

Pria berusia 32 tahun tersebut tewas setelah ditebas dengan celurit oleh pelaku berinisial M, di Dusun Gowa Timur, Desa Pangereman, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan.


Korban tewas dalam keadaan terkapar dengan tubuhnya berlumuran darah, seperti yang terekam dalam potongan video yang beredar di berbagai grup WhatsApp (WA) warganet Pamekasan.

Iptu Sri Sugiarto, Kasi Humas Polres Pamekasan, menjelaskan bahwa sebelum meninggal, korban diduga dianiaya secara bersama-sama oleh pelaku dan rekannya. Berdasarkan keterangan saksi warga, kejadian terjadi sekitar pukul 14.00 WIB di dalam rumah korban.

“Motif di balik penganiayaan tersebut tampaknya terkait dengan hubungan asmara,” ungkap Iptu Sri, Selasa (24/10/2023).

Iptu Sri menjelaskan, saat itu pelaku yang merupakan mertua dari Hasimah, diduga tak terima menantu atau istri dari anak kandungnya yang saat ini bekerja di Malaysia, berselingkuh dengan korban.

iklan warung gazebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *