Banyuwangi, seblang.com – Menindak lanjuti Surat Keputusan (SK) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Timur (Jatim) tentang pengesahan Susunan Pengurus PWI Kabupaten Banyuwangi Masa Bhakti 2023-2026, maka pengurus PWI Banyuwangi menggelar rapat persiapan pelantikan di Pers Room DPRD Banyuwangi pada Sabtu (11/11/2023)
Menurut Ketua PWI Banyuwangi, Budi Wiriyanto, pertemuan yang dilaksanakan merupakan yang pertama kali setelah konferensi cabang (Konfercab) PWI Banyuwangi beberapa waktu lalu.”Kemarin ada riak itu biasa dalam organisasi, semua itu ada hikmahnya. Mari kita bersama-sama membangun PWI lebih baik lagi. Yang lalu biarlah berlalu, mari kita bersama-sama menatap ke depan,” kata
Wartawan salah satu media online di Jatim tersebut menyatakan akan berupaya membuat PWI Banyuwangi lebih banyak lagi berkarya dan berperan dalam pembangunan daerah.
Dia menuturkan dalam upaya mendukung kelancaran dan kesukesan pelaksanaan acara pelantikan pengurus dan Workshop maka perlu dibentuk kepanitiaan.










