Pengelola Wisata Beach Forest Klatakan Tantang dan Lecehkan Wartawan Situbondo

by -1251 Views
Wartawan: Kadari
Editor: Herry W. Sulaksono


Situbondo, seblang.com – Sejumlah wartawan mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari pengelolah wisata Beach Forest Situbondo di suatu tempat, Kamis, (25/05/2023).

Pasalnya banyak temuan terkait pengelola Wisata Beach Forest yang berada di kawasan hutan lindung petak 41 PKPH Panarukan, yang dikelola perorangan, yakni Sulaiman asal Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo.


Sulaiman sebagai pengelola wisata Beach Forest saat ditemui oleh beberapa lembaga swadaya dan wartawan hendak mengkonfirmasi terkait alih fungsi hutan lindung. Namun belum ditanyan sudah memberikan pernyataan yang tidak pantas diucapkan dan melecehkan profesi wartawan.

Ia berkata,“Jika minta uang rokok saya berikan jika mau menulis tulis sebanyak banyaknya, dan jika mau berteman silahkan berteman, dan jika mau musuhan, silahkan musuhan,” katanya dengan nada kata kasar yang tidak pantas diucapkan kepada beberapa awak media.

“Mau nulis silahkan ditulis mun minta’a pessena rokok abele ( jika mau minta uang rokok bilang), mohon maaf saya sarjana hukum, pelanggaran apa yang saya lakukan, undang undang apa yang sampian pakek, saya juga punya referensi dan aturan juga dan saya paham. Ranting yang dipotong untuk memperindah salahnya dimana, tulis la pabennya’ (tulis sebanyak banyaknya) pakek media apa saja tulis dah,” katanya.

iklan warung gazebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *