Aksi brutal Andrian ini memicu kemarahan warga. Puluhan warga Dusun Pecaron mengejar Andrian hingga tertangkap. Pelaku yang sudah babak belur dihajar massa nyaris celaka. Warga sempat berniat menceburkan Andrian ke laut sebagai hukuman atas perbuatan kejinya.
“Warga sempat mau celupin pelaku ke laut saking kesalnya,” ungkap Iwan, salah seorang warga.
Beruntung, polisi dari Polsek Bungatan tiba di lokasi kejadian tepat waktu dan mengamankan Andrian. Selain pelaku, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti berupa pisau dan sepeda motor yang digunakan pelaku untuk melarikan diri.
Atas perbuatannya, Andrian kini harus mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan hukum. Kasus ini telah dilimpahkan ke Satreskrim Polres Situbondo untuk penyelidikan lebih lanjut.///////











