Operasi Patuh Semeru 2023 Polrestabes Surabaya Catat Angka Pelanggaran Turun

by -948 Views
Wartawan: Teguh Prayitno/rilis humas
Editor: Herry W. Sulaksono

Surabaya, seblang.com – Operasi Patuh Semeru 2023 sudah berjalan satu pekan, Sebanyak 3.701 pengendara di Surabaya ditilang selama satu minggu operasi Patuh Semeru 2023 sejak Senin (10/7/2023) hingga Minggu (16/7/2023).

Dari data yang di himpun, 3.701 penindakan itu terdiri dari 2.547 penindakan dati E TLE Statis, 449 E TLE Mobile dan 705 tilang manual.

Polrestabes Surabaya juga melakukan teguran terhadap 43.330 kendaraan.

Kapolrestabes Surabaya Kombespol Pasma Royce melalui Kasat Lantas Polrestabes Surabaya, AKBP Arif Fazlurrahman mengatakan, secara umum, tingkat kedisiplinan pengendara relatif membaik.

“Khususnya pada pagi, siang dan sore hari. Dibanding tahun lalu, jumlah pelanggar semakin menurun,”ujar AKBP Arif,Selasa (18/7).

Jumlah dan angka tersebut kata AKBP Arif semakin berkurang, artinya ada peningkatan kepatuhan.

iklan warung gazebo