“Kami akan melaksanakan ramp check dan test urine secara intensif untuk memastikan armada bus dan para sopirnya siap menghadapi arus mudik dan pariwisata,” kata Kombes Dirmanto.
Dengan peningkatan arus wisata dan arus balik mudik, Polda Jatim berupaya mencegah kecelakaan dengan melakukan pemeriksaan rutin armada dan para sopir angkutan umum di setiap terminal.
“Kami akan mewajibkan seluruh terminal di Jawa Timur melaksanakan ramp check dan test urine secara berkala bersama seluruh satuan wilayah Polda Jawa Timur,” tambah Kombes Dirmanto.










