Situbondo, seblang.com – Suasana haru dan bahagia bercampur aduk saat puluhan masyarakat Situbondo datang ke Jakarta untuk menyaksikan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Situbondo, Yusuf Rio Wahyu Prayogo dan Ulfiyah di Istana Negara pada Kamis, (20/02/2025).
Meski tidak dapat masuk ke lokasi karena keterbatasan kuota, puluhan masyarakat tersebut tetap menunggu dengan penuh semangat. Sesaat kemudian, momen langka terjadi saat Mas Rio dan Mbak Ulfi, sapaan akrab keduanya, langsung menemui mereka usai pelantikan.
Uday, salah satu warga Situbondo yang datang ke Jakarta menyampaikan tak ingin ketinggalan momen detik-detik prosesi pelantikan Mas Rio dan Mbak Ulfi.
“Rasa bangga dan bahagia bercampur aduk. Kami ingin melihat langsung detik-detik pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Situbondo, namun karena SOP hanya tamu undangan saja yang bisa masuk Istana Negara, maka kami bersama puluhan warga Situbondo menunggu di Monas,” ujar Uday.
Mas Rio dan Mbak Ulfi kemudian menyempatkan diri untuk bertemu dan berinteraksi langsung dengan mereka di Monas Jakarta Pusat.










