“Mohon Rawat Anak Saya”, Isi Surat Wasiat Bayi yang Ditinggalkan di Olehsari Banyuwangi

by -68 Views
Wartawan: Teguh Prayitno
Editor: Herry W Sulaksono
Foto Kolase: Surat Wasiat (kiri), Bayi yang dibuang didampingi warga (kanan)


Banyuwangi, seblang.com – Sebuah surat wasiat menjadi petunjuk utama dalam kasus penemuan bayi laki-laki yang ditinggalkan di teras rumah warga Dusun Krajan, Desa Olehsari, Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi, Rabu (14/1/2026) malam.

Kapolsek Glagah AKP Edi Jaka Supa’at mengatakan, surat tersebut ditemukan di dalam kardus mi instan tempat bayi itu diletakkan.


“Surat itu berisi permohonan orang tua agar bayi dirawat dengan baik dan tidak ditelantarkan. Di situ juga tercantum identitas bayi,” kata Edi, Kamis (15/1/2026).

Dalam surat itu, penulis menyampaikan permintaan maaf dan menyebut tidak memiliki pilihan lain selain menitipkan anaknya. Ia juga menuliskan nama bayi, Muhammad Rayyan Pratama, serta tanggal lahir 28 November 2025.

“Surat itu menyatakan bahwa daripada anaknya diletakkan di jalan, penulis memilih menitipkan bayi tersebut ke rumah warga,” ujar Edi.

iklan warung gazebo