Menko Muhadjir: Jangan Pernah Lelah Berbagi Kebajikan

by -1103 Views
Wartawan: ano/hei
Editor: Herry W. Sulaksono

Jakarta, seblang.com — Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy  mengajak masyarakat  untuk terus berbagi hal-hal positf kepada lingkungan sekitarnya sehingga dampak baiknya dapat terus dirasakan secara berkesinambungan.

“Marilah kita semua yang hadir disini dapat menebar kebaikan kepada siapapun dan jangan pernah lelah berbagi kebajikan kepada sesama,” tutur Muhadjir acara Sosialisasi Pinjaman Biaya Pendidikan dan Penandatanganan Kerjasama Universitas Gunadarma dengan Bank DKI Jakarta di Kampus F Universitas Gunadarma Depok, Jawa Barat, Selasa (20/02/2024).

Menko PMK menyambut hal baik program kerjasama antara Universitas Gunadarma dengan Bank DKI Jakarta terkait Pinjaman Biaya Pendidikan ( Student Loan ).

Program Student Loan tersebut diharapkan dapat membantu para mahasiswa, terkait biaya pendidikan dan secara umum dapat meningkatkan kapasitas masyarakat untuk dapat mengenyam pendidikan tinggi.

iklan warung gazebo