Lestarikan Hutan, Polres Tulungagung Tanam Pohon di D Capin

by -944 Views
Wartawan: Teguh / Hms
Editor: Herry W Sulaksono

Tulungagung, seblang.comPolres Tulungagung Polda Jawa Timur bersama Pemerintah Kecamatan Sendang dan Perhutani setempat turut beraksi dalam melestarikan lingkungan. Mereka melakukan kegiatan penghijauan dengan menanam pohon di D Capin Desa Nglurup, Kecamatan Sendang, Kabupaten Tulungagung.

Kapolres Tulungagung, AKBP Teuku Arsya Khadafi, mengungkapkan bahwa kegiatan penanaman pohon merupakan langkah preventif untuk mencegah banjir dan longsor. “Pohon tidak hanya sebagai produsen oksigen tetapi juga sebagai penyerap air,” ujarnya.

Partisipasi dalam kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk PJU Polres, Kapolsek Sendang, Danramil Sendang, Camat Sendang, Perhutani, Bintara Polres, anggota Polsek Sendang, dan Siswa Seba Latja.

iklan warung gazebo