Kunjungi Lapas Banyuwangi, Wamenkumham Serahkan Gerobak Usaha kepada UMKM

by -1093 Views
Wartawan: Hari Purnomo
Editor: Herry W. Sulaksono
Wakil Menteri Hukum dan HAM RI Prof Edward Omar Sharif Hiariej menyerahkan gerobak usaha


Banyuwangi, seblang.com  – Dalam kunjungan kerjanya ke Lapas Banyuwangi, Wakil Menteri Hukum dan HAM RI Prof Edward Omar Sharif Hiariej berkesempatan menyerahkan gerobak usaha kepada salah satu pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Kamis (21/4/2022).

Wamenkumham menyerahkan secara simbolis gerobak usaha kepada Siswati yang selama ini dalam kesehariannya melakukan usaha dengan menjual tahu lontong.


Plt Kakanwil Kemenkumham Jatim Wisnu Nugroho Dewanto dan Kalapas Banyuwangi Wahyu Indarto turut mendampingi penyerahan gerobak yang berlangsung di depan Lapas Banyuwangi tersebut.

Wahyu mengatakan penyerahan gerobak usaha tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingari Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-58 sebagai bentuk kepedulian insan Pemasyarakatan untuk kemajuan UMKM.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat menumbuhkan semangat para pelaku UMKM untuk terus bertahan di kondisi pandemi saat ini” ujar Wahyu.

iklan warung gazebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *