Jelang Ramadan dan Idul Fitri Tim Satgas Pangan Polda Jatim akan Lebih Intensif Lakukan Operasi Pasar

by -774 Views
Wartawan: Teguh Prayitno/rilis humas
Editor: Herry W. Sulaksono
Tim Satgas Pangan sedang melakukan pengawasan di lapangan

Ia juga menjelaskan, pelibatan Ditintelkam dalam rangka menselaraskan perkembangan harga Bapokting dan sebagai deteksi dini, sedangkan pelibatan Humas dalam Satgas Pangan untuk publikasi kegiatan, bahwa ketersediaan stok Bapokting tercukupi, sehingga membuat masyarakat lebih tenang.

“Terhitung hingga saat ini harga Beras Premium, Beras Medium dan Tepung Terigu memiliki harga dengan tren menurun. Stok Beras hingga lebaran aman sebanyak 173.795 ton,” ungkap Kombes Lutfie.

Namun demikian, lanjut Kombes Pol Lutfie terdapat kenaikan tren harga pada komoditas Cabe Rawit Merah dengan kenaikan cukup signifikan sebesar 825 rupiah. Selain itu, kenaikan harga juga terjadi pada Telur Ayam dan Daging Ayam.

“Diharapkan Kasatreskrim juga melakukan pemetaan harga Bapokting diwilayahnya masing-masing,”lanjut Kombes Lutfie.

Ia juga telah memerintahkan kepada jajarannya atau Tim Satgas Pangan untuk melakukan operasi pasar, guna menjaga ketersediaan stok dan kestabilan harga Bapokting. (*)

iklan warung gazebo