Banyuwangi, seblang.com – Tinggal menghitung hari, Natal sudah di depan mata. Kokoon Hotel Banyuwangi pun telah menyiapkan momen magis yang akan mengubah perayaan Anda.
Bagi mereka yang mendambakan momen Natal sempurna, hotel berbintang empat ini menawarkan paket “Jingle All The Way” yang nyaris terdengar seperti sebuah mimpi.
Dengan harga Rp 1.580.000 nett, tamu dapat menikmati kamar Deluxe yang hangat, ditambah sarapan istimewa dan makan malam Christmas Eve untuk dua orang.
“Kami ingin setiap tamu merasakan keajaiban Natal sejati,” ujar Evelyn Mey Fanny, Asisten Manajer Komunikasi Kokoon Hotel Banyuwangi, dengan senyum yang menghangatkan, Rabu (18/12/2024).
Sementara bagi Anda yang ingin menikmati makan malam Natal tanpa menginap, hotel yang berlokasi di Jl. Raya Jember Kilometer 7, Desa Dadapan, Kecamatan Kabat ini juga menyediakan paket Christmas Eve Dinner hanya dengan Rp 250.000 nett/orang.
“Ajak keluarga dan sahabat untuk menikmati santapan spesial di malam yang penuh kehangatan ini,” ujar Evelyn.












