Gelar Diagram, Kapolres Mojokerto Sampaikan Apresiasi Untuk Para Mahasiswa

by -1640 Views
Wartawan: Teguh Prayitno/rilis humas
Editor: Herry W. Sulaksono

Mojokerto, seblang.com – Atas partisipasinya dalam menciptakan dan memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat ( Kamtibmas ) di wilayah Hukum Polres Mojokerto, Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi memberikan apresiasi kepada para mahasiswa di Mojokerto raya.

Apresiasi dan ungkapan terimakasih itu disampaikan oleh Kapolres Mojokerto saat menggelar Dialog Bersama Mahasiswa (DIAGRAM) di ruang Presisi Polres Mojokerto kemarin, Senin (22/5).

Kegiatan Dialog bersama mahasiswa tersebut diikuti oleh Pejabat Utama Polres Mojokerto dan dihadiri Himpunan Mahasiswa Islam( HMI ), BEMNUS (BEM Nusantara), DPC. GMNI (Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia), dan PC. PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia) Mojokerto Raya.

“Kami sangat berterimakasih dan apresiasi atas partisipasi rekan – rekan mahasiswa yang telah berkontribusi dalam harkamtibmas di wilayah hukum Polres Mojokerto,” ungkap AKBP Wahyudi.

iklan warung gazebo