Efisiensi Anggaran, Banyuwangi Festival 2025 Tetap Hadirkan 42 Agenda Unggulan

by -210 Views
Wartawan: Teguh Prayitno
Editor: Herry W Sulaksono
Dok BEC Reborn


Dari puluhan agenda yang disiapkan, salah satu yang menjadi sorotan adalah Banyuwangi Ethno Carnival (BEC) yang akan digelar 12 Juli 2025. Mengangkat tema “Ngelukat”, BEC kembali tampil dengan parade busana etnik kontemporer yang terinspirasi dari tradisi masyarakat Osing.

Ipuk menjelaskan, selama ini B-Fest memiliki berbagai fungsi, tak hanya sebagai atraksi wisata, tetapi juga sebagai wadah konsolidasi budaya dan sosial. Namun, untuk tahun ini, arah kegiatan dipusatkan pada penguatan daya tarik wisata.


Pelaksana tugas Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Banyuwangi, Taufik Rohman, menyebut ratusan peserta akan meramaikan BEC dengan kostum bertema “Ngelukat”. Mereka akan berlenggak-lenggok sejauh satu kilometer di jalan utama kota yang difungsikan sebagai catwalk terbuka.

“Peminatnya sangat banyak. Kami bagi audisi ke dalam empat zona untuk efisiensi seleksi. Selanjutnya, peserta terpilih akan mengikuti workshop,” jelas Taufik.

iklan warung gazebo