Banyuwangi, seblang.com – Sudah dua kali ini pengunjung tenggelam di kolam Akbar Zoo, Desa Paspan, Kecamatan Glagah, Banyuwangi. Satu selamat, dan yang terakhir ini menjemput ajal.
“Ya dulu pernah, tetapi yang pertama korban masih selamat, namun terakhir ini korban meninggal,” kata Kapolsek Glagah, AKP Pudji saat ditemui di kantornya, Rabu (31/5/2023).
Dari informasi yang dihimpun seblang.com, peristiwa pertama terjadi pada Selasa, (15/6/2021) sekitar pukul 13.30 WIB.
Saat itu, korban berinisial ARA, balita berusia 2,5 tahun warga Kecamatan Tegalsari Banyuwangi diduga tenggelam karena ditinggal ibunya menjalankan salat. Beruntung, waktu itu korban diketahui salah seorang pengunjung yang ada di kolam tersebut dan lalu mengangkatnya.

Korban yang saat itu sempat tidak bernapas, segera dilarikan ke Puskesmas Paspan yang kebetulan jaraknya cukup dekat dengan lokasi kejadian.
Setelah mendapatkan pertolongan pertama dari petugas Puskesmas Paspan, korban akhirnya kembali bernapas dan dirujuk ke RSUD Blambangan untuk mendapatkan perawatan lebih intensif. Nyawa korban pun selamat.
Peristiwa kedua terjadi hari ini Rabu (31/5/2023). Korbannya adalah seorang bocah laki-laki berinisial IME (6) asal Kecamatan Patrang, Kecamatan Jember. Nahasnya, nyawa bocah yatim ini tidak dapat ditolong.










