Dinas PU Pengairan Banyuwangi Intensif Bersihkan Sedimen Sungai untuk Antisipasi Banjir

by -6 Views
Wartawan: Teguh Prayitno
Editor: Herry W Sulaksono

Banyuwangi, seblang.com – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pengairan Banyuwangi mengintensifkan pembersihan sedimen sungai di berbagai titik untuk menjaga kelancaran aliran air dan mencegah risiko banjir saat musim hujan. Program ini terus dipercepat untuk memastikan kapasitas sungai tetap terjaga.

Kamis (14/11), tim Dinas PU Pengairan diterjunkan ke Bendung Setail Teknik di Dusun Maron, Desa Gentengkulon, Kecamatan Genteng. Petugas melakukan pengerukan manual menggunakan cangkul untuk mengangkat sedimen yang menumpuk di dasar sungai.

Koordinator Sumber Daya Air (Korsda) Genteng, Sarwadi, menyebut kegiatan tersebut merupakan bagian dari normalisasi rutin yang kini dipacu lebih intens. “Kegiatan ini merupakan normalisasi sedimen di saluran irigasi. Kami mengeruk sedimen dan kemudian diangkut ke atas sungai,” ujarnya.

Pembersihan sedimen melibatkan petani, Korsda Genteng, hingga personel Dinas PU Pengairan. Bendung Setail menjadi salah satu titik vital karena memasok air irigasi bagi petani di wilayah selatan Banyuwangi.

Selain pengerukan, Dinas PU Pengairan juga memperkuat pembersihan jaringan irigasi dari sampah dan bongkahan kayu yang mengganggu aliran air. Seluruh pekerjaan dilakukan dengan standar keselamatan dan koordinasi antartim.

Pemeliharaan irigasi yang berkelanjutan disebut kunci menjaga distribusi air tetap stabil. “Ini juga untuk mengantisipasi adanya luapan sungai hingga mengakibatkan banjir,” kata Sarwadi.

iklan warung gazebo