Jember,seblang.com – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Muhammad Fawait (Gus Fawait) dengan Djoko Susanto (Djos), mendapat sambutan sebanyak 15 ribu emak-emak saat melakukan deklarasi di Alun-Alun Kecamatan Tanggul, Selasa (27/8/2024) sore.
Dihadapan 15 ribu partisipan tersebut, Gus Fawait berjanji akan mengentaskan persoalan kemiskinan di wilayah Kabupaten Jember.
“Alhamdulillah dari acara deklarasi dan doa bersama yang dihadiri oleh emak-emak tanpa dibayar dan dikasih apa-apa,” ucap Gus Fawait saat dikonfirmasi sejumlah wartawan usai deklarasi.

“Mereka hadir ke tempat ini, 2024 ada (Calon) Bupati Jember dari anak petani, anak Santri, kader politik, dan simbolnya ada di Barat. Karena ini bagian dari kemiskinan itu banyak di desa, baik barat, timur, utara, ataupun selatan,” sambungnya.
Diketahui, pasangan generasi muda dan tua itu optimis menang dalam kontestasi Pilkada 2024 mendatang. Dengan kekuatan pengusung dan pendukung sebanyak 15 partai.
“Pasca putusan MK bisa terlihat hari ini, semua (partai pendukung maupun pengusung) hadir hari ini. Ada 15 partai, 7 parlemen, dan 8 non parlemen,” ungkapnya.










